Support Policy Page

CARA MELAKUKAN COMPLAIN
1    Klik menu komplain dan tambahkan sebuah komplain
2    Cantumkan ID pesanan pada komplain dan berikan deskripsi dan upload bukti sebagai data tambahan untuk melakukan komplain
3    Admin akan memberikan tanggapan pada hari dan jam kerja, komplain di hari libur akan di layani pada hari dan jam kerja.

BEBERAPA PERMASALAHAN :
1.    Terkait Resi Pengiriman
•    Mengapa resi saya belum update/tidak ada pergerakan?
Terkait dengan pengiriman anda, anda dapat memantau perkembangan pengiriman pada website jasa ekspedisi yang digunakan. Proses pengiriman sangat bergantung pada keadaan serta kondisi di lapangan, dan jasa ekspedisi yang digunakan.
 
2.    Dana Penjualan Belum Masuk
•    Kapan uang penjualan akan diteruskan ke Saldo saya?
Pasar Alhuda akan otomatis meneruskan uang penjualan ke Saldo pada saat pembeli melakukan konfirmasi terima barang. Jika pembeli tidak melakukan konfirmasi terima barang dalam waktu 3x24 jam setelah pesanan diterima, maka transaksi otomatis dianggap selesai dan Anda akan menerima uang penjualan serta feedback positif.

•    Mengapa uang penjualan saya tertahan?
Ada beberapa hal yang menyebabkan uang penjualan tertahan:
1    Pembeli belum melakukan konfirmasi terima barang. Jika Anda ingin segera menerima uang penjualan sebelum 3 x 24 jam, Anda dapat menggunakan komplain ke admin.
2    Pembeli membatalkan pesanan. Penjual dapat menerima dan menolak pembatalan pesanan yang diajukan oleh pembeli.
3    Pembeli mengajukan retur (pengembalian barang). Penjual dapat menanggapi komplain return barang pada Diskusi Komplain.
4    Sistem Pasar Al Huda mengindikasikan transaksi penjualan sebagai fraud/ penipuan.
5    Nomor Resi pengiriman yang tidak Valid
6    Jasa pengiriman atau layanan kurir Tidak sesuai pilihan pembeli.
 
3.    Ongkos Kirim Penjualan Saya Tak Sesuai
•    Ketentuan Perhitungan Ongkos Kirim
Ongkos kirim dihitung berdasarkan: Biaya kirim setiap jasa pengiriman dari kota Penjual ke kota
pembeli x berat barang.

•    Mengapa Ongkos Kirim di Pasar Alhuda Tidak Sesuai dengan Harga Jasa Pengiriman di Lapangan?
Ada beberapa hal yang menyebabkan ongkos kirim penjualan tidak sesuai, yakni:
1    Pembeli keliru menuliskan alamat kabupaten/ kecamatan/ kode pos.
2    Alamat pengiriman pada akun Penjual berbeda dengan alamat pada saat barang dikirim.
3    Penjual mengirimkan barang dengan jasa pengiriman dan/atau layanan yang berbeda dengan pilihan pembeli.
4    Kesalahan dalam perhitungan berat dan dimensi barang sebelum dan sesudah packing.
5    Adanya biaya tambahan pengiriman untuk wilayah tertentu.
6    Pihak jasa pengiriman memperbarui data ongkos kirim, namun belum meneruskan informasi tersebut ke pihak Pasar Alhuda.

•    Apa yang Bisa Dilakukan untuk Menghindari Ketidaksesuaian Ongkos Kirim?
1    Pastikan alamat kabupaten/ kecamatan/ kode pos sesuai dengan detail transaksi.
2    Pastikan alamat pengiriman pada akun sesuai dengan alamat pada saat barang dikirim.
3    Gunakan jasa pengiriman dan/atau layanan sesuai pilihan pembeli.
4    Isi spesifikasi barang (berat dan dimensi barang) termasuk dengan sesudah packing.
5    Pastikan barang dikirim dalam satu kali pengiriman.